Senin, 11 Juni 2012

2012 Agenda Partai Fokus Rebut Dua Digit Suara




Lubukpakam, (Analisa). Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sumatera Utara (Sumut) H Syah Afandin SH menegaskan, mulai 2012 tidak ada lagi kerja terkait urusan konsolidasi partai. Hal penting agenda partai adalah fokus untuk merebut dua digit atau 10 persen lebih perolehan suara pada pemilihan umum legislatif.
Penegasan tersebut diungkapkannya pada pelantikan Pengurus DPD PAN Deliserdang periode 2010-2015, Jumat (11/11) di gedung Balairung Lubukpakam yang turut dihadiri Ketua DPP PAN Mulfachri Harahap, Bupati Deliserdang Amri Tambunan, ketua parpol, ketua Ormas dan ratusan kader juga simpatisan PAN.


Ada beberapa agenda penting yang harus dilakukan PAN mulai 2012 yang harus dilakukan selain merebut target dua digit, yakni menyongsong kepemimpinan baru 2013 mendatang melalui Pemilihan Gubernur Sumut yang juga harus menjadi fokus PAN.

Sebab katanya, karakter pemimpin Sumut ke depan akan menentukan potret masyarakatnya. Kalau baik karakternya maka, baiklah kepemimpinannya dan kehidupan masyarakatnya juga akan baik.

Guna mempersiapkan kerja keras tersebut, maka tidak ada lagi urusan konsolidasi partai mulai 2012 sehingga bisa fokus dengan target agenda politik yang dicanangkan.

Pelantikan DPD PAN Deliserdang periode 2010-2015 di bawah kepemimpinan Imran Obos dinilainya punya makna filosofis karena digelar tepat tanggal 11 bulan 11 dan tahun 2011 yang memiliki banyak angka satu.

"Jadikan angka satu sebagai awal kebangkitan PAN. Apalagi hari ini yang hadir memberikan keterwakilan masyarakat PAN di Deliserdang" tandasnya.

Sejumlah Tantangan

Ketua DPP PAN Mulfachri Harahap mewakili Ketua Umum Hatta Rajasa dalam sambutannya mengatakan, saat ini dan ke depan ada sejumlah tantangan dan pekerjaan yang harus dikerjakan PAN terlebih sejak reformasi bangsa ini masih mencari model ideal.

Banyaknya wacana yang diisukan di tingakt pusat mulai pembubaran KPK, tipikor, konflik Papua dan sebagainya justeru membuat rakyat semakin bingung dan semakin tidak paham. Karena itu Mulfachri mengajak kader PAN untuk fokus kepada apa yang menjadi tugas untuk melanjutkan proses pembangunan.

Mulfachri berharap, semoga kerja politik dan sosial yang dilakukan PAN khususnya DPD PAN Deliserdang yang baru dilantik menghasilkan sesuatu lebih baik daari kepengurusan sebelumnya.

Sementara Ketua DPD PAN Deliserdang Imran Obos menegaskan, di bawah kepemimpinannya, PAN akan menjadi mitra pemerintah dan tetap kritis terhadap berbagai kebijakan Pemkab Deliserdang dengan memberikan solusi karena kehadirannya memang untuk memberikan solusi. "PAN akan selalu mendukung dan menjadi mitra pemerintah sepanjang kebijakannya mendukung kesejahteraan rakyat" tandasnya.

Sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap pembangunan Deliserdang. PAN memberikan apresiasi tinggi atas program Cerdas yang digulirkan Bupati Amri Tambunan untuk memajukan pendidikan di kabupaten tersebut.

PAN juga mendukung penuh program Pemkab Deliserdang melakukan rehabilitasi terhadap rumah tak layak huni lewat program "Bedah 10 Ribu Rumah Layak Huni" yang saat ini sedang berjalan.

PAN DS Award

Dalam kesempatan tersebut DPD PAN Deliserdang juga memberikan penghargaan dalam bentuk "PAN DS Award" 2011 kepada tokoh dan kader serta masyarakat yang dinilai telah berjasa membesarkan PAN.

Award diberikan kepada mantan Ketua DPD PAN Deliserdang periode (2000-2005) Hj Susilawaty untuk kategori Achievment of Leadership, Alm Adi Sukardi diterima keluarganya kategori Achievment of Inisiator dan Poniman kategori Achievment of Partisipation.

Selain itu, PAN Deliserdang juga memberikan penghargaan kepada tiga mantan Ketua PAC periode 2005-2010 yakni, Hadi Ismanto (mantan Ketua PAC Sunggal), M Joni BA (mantan Ketua PAC Namorambe) dan Wisnu Sumbawa (mantan Ketua PAC Delitua).

Apresiasi juga diberikan PAN Deliserdang dengan memberikan bantuan alat perlengkapan belajar kepada puluhan pelajar SD di Deliserdang. Kepengurusan DPD PAN Deliserdang periode 2010-2015, Ketua Imran Obos SE, Sekretaris Supardi S Pd, Bendahara Ir M Darbani Dalimunte dibantu Wakil Sekretaris dan Bendahara serta turut dilantik Ketua Majelis Penasehat Partai H Sabar Ginting SE. (ak)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...